Beton MCB di Jl Perintis Kemerdekaan Dirapikan
Kendaraan sudah bisa melintas di kawasan tersebut,
Petugas Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Timur dikerahkan untuk merapikan sejumlah beton MCB pembatas koridor Transjakarta yang berserakan akibat banjir di Jl Perintis Kemerdekaan.
Anies Tinjau Penanganan Banjir di Jl Lebak Bulus DalamKasi Lalu Lintas Sudin Perhubungan Jakarta Timur, Andreas Eman mengatakan, dirapikannya puluhan MCB dilakukan dengan mengerahkan dua unit crane milik Sudin Perhubungan dan satu unit milik Sudin Bina Marga Jakarta Timur.
"Ini untuk memberikan keamanan dan kenyamanan bagi para pengendara yang melintas," ujarnya, Kamis (2/1).
Menurutnya, pada ruas jalan di depan RS Mediros hingga depan Halte Transjakarta Bernis sepanjang 300 meter ada lima titik beton MCB yang berserakan.
Masing-masing titik rata-rata ada tujuh beton yang berserakan. Jumlah ini belum termasuk dari arah Halte Transjakarta Bernis hingga perempatan Coca Cola yang jumlahnya lebih banyak lagi.
Sebagian lagi di Jl Perintis Kemerdekaan juga masih ditemukan genangan setinggi sekitar 20 hingga 30 sentimeter.
"
Kendaraan sudah bisa melintas di kawasan tersebut, " tandasnya.-
Lima Lokasi Terdampak Banjir Dapat Bantuan Air Bersih
access_timeKamis, 02 Januari 2020 12:06 WIB
remove_red_eye1732 personWuri Setyaningsih